Babinsa Ceper Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 Bagi Lansia Di Kelurahan Pokak
Babinsa Ceper Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Covid 19 Bagi Lansia Di Kelurahan Pokak
Klaten - Babinsa Koramil 23/Ceper Kodim 0723/Klaten Kopda Sudomo dan Babinkamtibmas Polsek Ceper Bripka Dian melaksanakan pengamanan dan monitoring pelaksanaan Vaksinasi Covid19 Tahap II bagi usia 50-60 tahun warga desa Pokak bertempat di balai desa Pokak Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten, Jumat (16/07/2021).
Danramil 23/Ceper Kapten Chb Nanang Subardi mengatakan, pengamanan dan monitoring kegiatan pemberian Vaksin Covid19 kepada para Lansia ini, bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman.
"Pengamanan dan monitoring ini kita lakukan agar kegiatan penyuntikan Vaksin ini bisa berjalan dengan baik dan sesuai tahapan bahwa vaksin tersebut sudah diberikan kepada Lansia di wilayah Kelurahan Pokak" jelasnya.
Ia juga menambahkan, pihaknya akan mendukung penuh segala kegiatan Pemerintah demi mensukseskan vaksinasi dan upaya menciptakan Kelurahan Pokak sehat dan kondusif.
"Kami akan mendukung penuh segala kegiatan Pemda, diantaranya pengamanan dan monitoring seperti yang dilakukan sekarang ini terhadap pemberian vaksin di wilayah Kelurahan Pokak" pungkasnya.
Ditempat yang sama, Ka Puskesmas Ceper Dr. Ariani Mardiastuti turut menyampaikan pelaksanaan Vaksinasi Covid19 bagi Lansia dalam rangka upaya Pemerintah untuk menurunkan kesakitan dan kematian serta mendorong terbentuknya kekebalan kelompok (herd immunity).
"Pada Kesempatan ini Puskesmas Ceper menargetkan 100 warga Kelurahan Pokak yang akan diVaksinasi Covid19," ungkapnya. (Red)