Swipe up untuk membaca artikel

Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Jatipurno Laksanakan Tracing Kepada Warga




Wonogiri – Dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 diwilayah, anggota Babinsa Koramil 05/Jatipurno dampingi tenaga kesehatan Puskesmas Jatipurno laksanakan pelacakan (tracing), Kamis(27/5).

Babinsa yang berada di lapangan siap mendukung Nakes bersama dengan Satgas penanganan Covid-19 dalam melakukan penelusuran orang perorang yang kontak erat pasien virus corona.

Hal tersebut dilakukan, guna meminimalisir penyebaran covid-19 di tingkat desa, sampai ke level paling kecil di seluruh RT dan RW, untuk memutus rantai penularan khususnya di wilayah Teritorial Koramil 15/Jatipurno.


Pelaksanaan tracking dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan oleh petugas kesehatan dari puskesmas, yang didampingi Babinsa dan Bhabinkamtibmas guna memastikan kondisi kesehatan warga yang ada di wilayah binaannya.

Tim Satgas penanganan Covid-19 Kecamatan Jatipurno juga menghimbau warga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yaitu, dengan selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, mengurangi mobilitas dan menjauhi kerumunan, serta tidak lupa menerapkan pola hidup bersih dan sehat.(Pendim 0728/Wng).
berita covid 19 tni