Swipe up untuk membaca artikel

Bersama 3 Pilar, Babinsa Koramil Wedi Bantu Pengamanan Ibadah Umat Hindu


Klaten - Bersama 3 Pilar, Babinsa Koramil 07/Wedi Serka Jarot Widodo melaksanakan pemantauan dan pengamanan rangkaian kegiatan Hari Raya Nyepi di Pura Sasana Bakti, Dukuh Karangan Desa Pasung Kecamatan Wedi Kabupaten Klaten.(13/03/2021)

Kegiatan pengamanan yang dilaksanakan oleh Babinsa dan Tiga Pilar di Dukuh Karangan Desa Pasung kecamatan Wedi untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi kelancaran pelaksanaan sembahyangan tersebut.

Pengamanan yang dilaksanakan bersama 3 Pilar sebagai bentuk toleransi dan partisipasi bahwa Babinsa bersama 3 Pilar selalu dekat dengan masyarakat dalam kegiatan apapun.

Saat ditemui disela sela kesibukan, Babinsa Koramil 07/Wedi Serka Jarot Widodo mengatakan membantu pengamanan merupakan bentuk tanggung jawab dari seorang Babinsa dan Bhabinkamtibmas di wilayah binaan. Apalagi dalam moment moment besar keagamaan.

"Kegiatan pengamanan rangkaian kegiatan Hari Raya Nyepi di Pura Sasana Bakti Desa Pasung kecamatan Wedi ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terkait hal hal yang tidak diinginkan,yang sewaktu-waktu bisa timbul dan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada Umat Hindu yang sedang melaksanakan sembahyang rangkaian kegiatan Hari raya Nyepi," tegas Babinsa

Ditempat yang sama,Bhabinkamtibmas polsek wedi Bripka Eko purnomo menambahkan bahwa dirinya bersama Babinsa juga memantau dan melakukan pendisiplinan protokol kesehatan kepada warga yang akan melaksanakan ibadah keagamaan dengan harapan warga bisa melaksanakan ibadah dengan khidmat dan terhindar dari Covid-19. (Ref)
berita covid 19 tni