Swipe up untuk membaca artikel

Anggota Koramil 23/Karangtengah Berikan Motivasi Kepada Warga Yang Akan Menjalani Idolasi Mandiri



Wonogiri - Dengan adanya warga yang terpapar Covid-19, Satgas penanganan Covid-19 Kecamatan Karangtengah melaksanakan tracking terhadap warga yang sebelumnya berinteraksi/kontak erat dengan pasien.

Anggota Koramil 23/ Karangtengah Serma Slamet dan Sertu Sutrisno bersama dengan Anggota Polsek Karangtengah Bripka Yuli dan Kades Ngambar Sari Fitri beserta perangkat desa, memberikan pendampingan terhadap Tim kesehatan Puskesmas Karangtengah Dr. Agus beserta tenaga kesehatan, guna memberikan surat pemberitahuan Isolasi Mandiri.


Serma Slamet yang turut mendampingi kegiatan tersebut memberikan motivasi serta semangat kepada warga yang akan melaksanakan isolasi mandiri. Selain itu, dirinya juga menghimbau agar selama menjalani isolasi mandiri, warga selalu menerapkan protokol kesehatan.

" Jangan lupa selalu menerapkan protokol kesehatan untuk memutus penyebaran Covid-19, serta jaga kesehatan dengan pola hidup sehat ", ucapnya.(Pendim 0728/Wng).
berita covid 19 tni