Swipe up untuk membaca artikel

Koramil Gantiwarno Operasi Kepatuhan Protokoler Kesehatan

Koramil Gantiwarno Operasi Kepatuhan Protokoler Kesehatan


Klaten - Pastikan kegiatan sesuai protokol kesehatan, Batituud Koramil 10/Gantiwarno Pelda Susanto bersama Babinkathibmas dan Gugus Tugas rutin melaksanakan patroli dan survei protokol kesehatan di wilayah binaannya.

 

Kegiatan tersebut untuk mengecek Prosedur kesehatan kegiatan Verifikasi hajatan yang akan dilaksanakan di rumah Suparno, Dk Besari Wetan Ds Jabung kecamatan Gantiwarno. Senin (08/202/20)

 

Pelda Susanto mengingatkan di dalam pelaksanaan Hajatan pernikahan anaknya  untuk  selalu senantiasa berpedoman pada Protokol Kesehatan, Pakai masker , mencuci tangan setiap saat baik sebelum dan setelah aktivitas, jaga jarak /menghindari kerumunan dengan cara di bagi/ jadwal tuk tamu undangan

 

Dalam hal ini Suparno harus menyiapkan tempat cuci, Thermoghan dan Masker untuk mengantisipasi yang tidak memakai  masker.

 

Pelda Susanto berharap dalam pelaksanaan hajatan/ Tahsyakuran menghimbau agar jangan melaksanakan hiburan/ Orgen tunggal karena akan menimbulkan terjadi nya kerumunan di massa Pandemi Covid 19.

 

Suparno pun telah menyiapkan segala kelengkapan dalam pelaksanaan hajatan terkait dengan protokoler kesehatan sesuai arahan Babinsa dan Satuan Gugus Tugas dari Pemerintah setempat. (Red)

berita covid 19 tni