Swipe up untuk membaca artikel

Ini Yang Dilakukan Anggota Satgas TMMD Reguler Ke-110 Kodim Wonogiri Mengetahui Molen Rusak



Wonogiri - Hal yang terpenting dalam pengerjaan proyek adalah dukungan sarana dan prasarana misalkan dengan adanya dukungan mesin molen yang dapat memacu dalam pembuatan adukan sehingga mempercepat pengerjaan Pengecoran  Jalan yang merupakan  Sasaran fisik program Pra - TMMD Reguler Ke -110 Kodim 0728/Wonogiri di Desa Brenggolo Kecamatan Jatiroto Kabupaten Wonogiri.

Dengan adanya molen  pengerjaanya dapat  sesuai dengan jadwal dan rencana yang ditentukan oleh Komando atas, cetus Serma Gunawan Anggota Satgas TMMD Reguler Ke – 110 Kodim 0728/Wonogiri di Desa Brenggolo, Selasa (23/2/2021).


Molen yang sudah ada di lokasi sasaran fisik yang berupa Jalan ada yang mengalami kendala, sehingga secara sigap anggota Satgas TMMD Di bantu Warga memperpaiki molen yang rusak atau macet,karena dengan rusaknya molen satu akan mengurangi kecepatan dalam pengecoran jalan.

Alhamdulilah setelah mesin molen di bongkar dan di perbaiki bisa beroperasi lagi dan langsung dapat di gunakan kembali oleh Satgas TMMD Reguler Ke – 110 Kodim 0728/Wonogiri bersama dengan Warga, ungkap Serma Gunawan. (Pendim 0728/Wng)
berita covid 19 tni