Swipe up untuk membaca artikel

Kopda Sudomo Ingatkan Warga Penerima Bst Untuk Terapkan 3M

 Kopda Sudomo Ingatkan Warga Penerima Bst Untuk Terapkan 3M

 



Klaten -  Babinsa Desa Jambu kulon Koramil 23/Ceper Kodim 0723/Klaten Kopda Sudomo melakukan monitoring pendistribusian tahap IX BST (Bantuan Sosial Tunai). dari Kemensos di Balai desa Jambu kulon  Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten, Sabtu (28/11/2020

Kopda Sudomo Ingatkan Warga Penerima Bst Untuk Terapkan 3M 

Babinsa mengajak kepada warga masyarakatnya untuk disiplin protokol kesehatan dengan melakukan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

 

"Ini kami lakukan sebagai langkah TNI dalam percepatan penanganan wabah virus corona," ungkapnya.

 

Sudomo menuturkan, kegiatan sosialisasi 3M ini penting, agar masyarakat lebih memahami betapa pentingnya penggunaan masker untuk mencegah Covid-19.

 

"Semoga wabah ini bisa segera teratasi dan masyarakat pun bisa beraktivitas kembali dengan aman dan sehat," jelasnya.

 

Danramil 23/Ceper Kapten Czi Rusmani menambahkan, bahwa pencegahan akan terus dilakukan. "Kami akan terus melakukan kegiatan pencegahan penyebaran Covid-19, karena ini sebagai komitmen TNI mencegah penyebaran virus Covid-19," pungkasnya. Pendim Klaten

berita covid 19 klaten tni