Batuud Koramil Trucuk Menghadiri Undangan Vidcon Penyaluran Sembako
Batuud Koramil Trucuk Menghadiri Undangan Vidcon Penyaluran Sembako
Klaten - Danramil 19/Trucuk Kapten Inf Jatmiko Sujarwo yang diwakilkan Batuud Peltu Abdul Sukur menghadiri Undangan Vidcon Penyaluran JPS Sembako Kab Klaten tahap VI bersama Pjs Bupati Klaten DR Ir Sujarwanto bertempat di Aula Kec Trucuk Kab Klaten. (20/11/2020)
Batuud Koramil Trucuk Menghadiri Undangan Vidcon Penyaluran Sembako
Dalam sambutannya PJS Bupati Klaten Dr. Ir. SUJARWANTO mengucapkan puji syukur pada Tuhan YME karena dapat melaksanakan pertemuan dalam rangka bantuan JPS Sembako kab Klaten.
" semoga kita selalu diberikan kesehatan dan selalu bahagia, " kata Pjs Bupati Klaten
Kemudian Camat Trucuk juga selalu mengontrol masyarakat jangan sampai kekurangan makan. Dampak Pandemi yang mulai mengrogoti sendi Ekonomi hanya bisa dilakukan dengan Gotong royong hal yang belum maksimal harus di maksimalkan.
Sementara Batuud Koramil 19/Trucuk menuturkan bahwa agar mewaspadai Covid19 sekarang sudah mulai berdampak Claster Keluarga, hidupkan isolasi Komunal di Kelurahan dan Kecamatan, bila tidak memungkinkan dorong ke Kabupaten akan dilaksanakan Isolasi di tingkat Kabupaten.
Peltu Abdul Syukur juga sangat berterima kasih kepada pemerintah Kabupaten Klaten yang telah memberikan bantuan berupa paket sembako.
Paket Sembako dari Kab Klaten berisi aneka bahan makan diharapkan bisa mengurangi beban masyarakat miskin terdampak Covid-19 'Pungkasnya. Pendim Klaten.