Swipe up untuk membaca artikel

Harapan Danramil 24/Puhpelem Dalam Peringati Harganas Ke-27



Wonogiri – Dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional (HARGANAS)ke-27 tahun 2020, Puskesmas Puhpelem melaksanakan kegiatan gerakan sejuta akseptor, Selasa(30/1).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Puhpelem Jaiman, Danramil 24/Puhpelem Kapten Inf.Tono beserta Babinsa, Anggota Polsek Puhpelem Aiptu Marwanto, Kepala Puskesmas dr. Arif Wibowo, Koordinator  PLKB Puhpelem Larno, Kepala Pasar Puhpelem Indro.

Danramil 24/Puhpelem berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat semakin menyadari pentingnya untuk melaksanakan Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana agar jumlah penduduk dapat terkendali.


" Anggota Koramil 24/Puhpelem selalu siap untuk membantu, mendukung serta mendampingi setiap kegiatan demi kelancaran kegiatan tersebut ", pungkas Kapten Inf Tono.

Sementara itu, Kepala Puskesmas menyampaikan, dalam kegiatan tersebut tetap memperhatikan standar protocol kesehatan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, (Pendim 0728/Wng).
berita tni