Swipe up untuk membaca artikel

DiTengah Wabah Covid 19 Babinsa Cawas Bersama Warga Gotong Royong PengecoranHalaman Masjid


Di Tengah Wabah Covid 19 Babinsa Cawas Bersama Warga Gotong Royong Pengecoran Halaman Masjid

 

Kodim Klaten - Di tengah wabah corona tak surutkan Babinsa Koramil 20 Cawas Serda Sarwoko untuk melaksanakan gotong royong bersama warga dalam pengecoran halaman Masjid Al Hidayah di Desa Tirtomarto Cawas, Klaten. Selasa ( 5/5/2020 )

 

Saat patrol Danramil 20 Cawas Kapten Cpl Trijoko mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian aparat teritorial terhadap desa binaanya dan untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat walaupun di tengah wabah Covid 19.

 

" Wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat dilakukan Babinsa  dengan membantu meringankan beban di masyarakat, " Ungkap Danramil Cawas

 

TNI akan selalu menjadi penggerak dan pendorong serta membantu masyarakat, yang mana merupakan salah satu bentuk upaya mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat," Pungkasnya

 

Sementara itu Agung Kepala Desa Tirtomarto mengatakan bahwa kegiatan pengecoran di lakukan pada malam hari dengan alasan warga tidak kehausan dan lapar di bandingkan pada siang hari yang kebanyakan menjalankan ibadah Puasa Ramadhan.

 

Kades juga menyampaikan banyak terimakasih atas partisipasi Babinsa dan warga masyarakat Desa Tirtomarto yang telah meluangkan waktunya untuk melaksanakan gotong royong pengecoran masjid ini. Kodim Klaten.

berita tni